'Baby Shark Dance' melampaui 'Despacito' untuk menjadi video pertama dalam sejarah yang mencapai 10 miliar views di YouTube

ESTIMATED 
‘Baby Shark Dance’ surpasses 'Despacito' to become the first video in history to hit 10 billion views on YouTube

‘Baby Shark Dance’ telah resmi menjadi video pertama di YouTube yang menyentuh 10 miliar penonton—benar-benar menjadi earworm

Pada 13 Januari 2022, video musik animasi tahun 2016 tersebut melewati ‘Despacito’ oleh Luis Fonsi untuk menjadi video musik yang paling banyak dilihat, 2.3 miliar lebih banyak dari posisi kedua.

Sejak mengalahkan ‘Despacito’ pada November 2020, video musik ini merajalela sebagai video YouTube yang paling banyak dilihat selama 15 bulan berturut-turut saat mengguncang dunia dengan challenge dance viral #BabySharkChallenge—dari anak kecil hingga popstar global, semua melakukan challenge dance tersebut di media sosial. Lagu ini juga ada dalam tangga lagu Hot 100 Billboard selama 20 minggu berturut-turut dan mendapatkan penghargaan Platinum RIAA Diamond 11 kali.

BANDWAGON TV

Diiringi oleh karakter-karakter, lagu dan dance yang ikonik, Baby Shark mendapatkan serial animasi TV prasekolah, Baby Shark’s Big Show!, di Nickelodeon pada 2021, dan berada di top 3 serial untuk prasekolah di Amerika Serikat. Melanjutkan kesuksesan serial tersebut, acara itu akan tayang untuk musim kedua. Di Asia Tenggara, Baby Shark’s Big Show! Sedang tayang di Nick Jr. setiap hari pada pukul 11.00 (WIB) dan 12.00 (MY, PH, SG).

Filmnya, Pinkfong and Baby Shark’s Space Adventure, pernah menjadi film ke-5 terbanyak ditonton di daftar Today’s Top 10 Netflix di Amerika Serikat, dan sekarang sekuelnya sedang dalam pengerjaan.

CEO The Pinkfong Company Min-seok Kim, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas keberhasilan Baby Shark, dan rencananya untuk perusahaan.

“Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa Baby Shark tercinta kami telah kembali mencatat pencapaian luar biasa lainnya. Ini adalah perjalanan yang benar-benar berarti untuk menyaksikan bagaimana Baby Shark telah menghubungkan orang-orang di seluruh dunia dan kami tidak sabar untuk memperkenalkan petualangan Baby Shark lebih lanjut yang akan membawa ke pengalaman tak tertandingi ke lebih banyak penggemar di mana pun.”

Sebagai bagian dari merayakan pencapaiannya, The Pinkfong Company akan meluncurkan kampanye selama setahun, yaitu Beyond Infinity, yang bertujuan untuk membangun kepercayaan pada penggemar bahwa segala sesuatu itu pasti bisa terjadi, seperti halnya Baby Shark telah mampu memperluas universe-nya sendiri melampaui internet untuk menghasilkan film dan serial TV sendiri.

Di internet, perusahaan Pinkfong terus berkembang, mendapatkan Diamond Creator Award dari YouTube untuk kanal YouTube bahasa Spanyolnya yang memiliki lebih dari 10 juta subscriber, itu adalah Diamond Creator Award-nya yang ketiga setelah sebelumnya di kanal YouTube Inggris dan Koreanya. Tahun lalu, perusahaan tersebut mendapatkan Custom Creator Award dari YouTube untuk melampaui 50 juta subscriber pada kanal YouTube bahasa Inggris Pinkfong.